Cara membuat Virtual Host dengan XAMPP di Windows


Virtual Host ini biasa aku gunakan untuk membuat proyek website, jadi dengan menggunakan virtual host ini kamu bisa mengubah url yang tadinya http://localhost/namaproject/ menjadi namaproject.com. Biasanya aku membuat url dengan menambahkan demo di depan url atau local di belakang, jadi seperti ini demo.namaproject.com atau namaproject.local. Tapi kamu bisa membuat url sesuai keningan kamu kok. Dengan Virtual Host maka proyek jadi lebih rapih dan mudah di ingat (menurut aku loh).

Oke langsung aja kita buat Virtual Host nya.
Pertama pastikan kamu sudah menginstall XAMPP, kalau belum kamu bisa download di website resmi secara gratis https://www.apachefriends.org/download.html.
Setelah download kamu langsung install aja XAMPP nya (Aku ga jelasin cara install nya ya).

Mari coba buat satu Virtual Host dengan nama demo.virtualhostku.com atau sesuai keinginan kamu.

Langkah - langkah

  1. Pada Windows cari file hosts pada direktori C:\Windows\System32\Drivers\etc
    Setelah ketemu dengan file host buka file tersebut dengan notepad.
    Sekarang coba tambahkan domain demo.virtualhostku.com atau domain kamu dengan menambahkan kode di bawah ini
    127.0.0.1    demo.virtualhostku.com
  2. Langkah selanjutnya adalah membuat konfigurasi pada XAMPP nya.
    Buka direktori c:\xampp\apache\conf\extra\ drive sesuaikan dengan tempat kamu menginstall XAMPP. Cari file httpd-vhosts.conf dan buka dengan notepad atau text editor lain. Pada bagian paling bawah tambahkan kode berikut :

<VirtualHost *:80>

    ServerAdmin admin@virtualhostku.com

    DocumentRoot "D:/project/virtualhostku"

    ServerName demo.virtualhostku.com

    ServerAlias demo.virtualhostku.com

    ErrorLog "D:/project/virtualhostku/virtualhostku.error.log"

    CustomLog "D:/project/virtualhostku/virtualhostku.access.log" common

    <Directory D:\project\virtualhostku>

        AllowOverride All

        Require all granted

    </Directory>

</VirtualHost>


Pada DocumentRoot,ErrorLog,CustomLog dan Directory isi sesuai dengan direktori kamu menyimpan proyek.
Setelah kamu mengikuti semua langkah di atas maka restart XAMPP kamu jika masih running.
Coba buka browser kamu dan akses url tersebut, maka url akan langsung bisa di akses.

Demikian Cara membuat Virtual Host dengan XAMPP di Windows, dibuat untuk kebutuhan development web. Semoga bermanfaat dan terimakasih.
Previous
« Prev Post